Sejarah SDN Sukabumi 2

SELAYANG PANDANG
SDN Sukabumi 2 terletak di tengah Kota Probolinggo tepatnya di Jalan dr. Moch. Saleh 28 Kecamatan Mayangan Kota Probolinggo. Berada di lingkungan tengah kota, dikelilingi gedung-gedung perkantoran dan akses yang mudah dijangkau. Konon Gedung SDN Sukabumi 2 merupakan peninggalan Belanda yang didirikan pada tahun 1894. Gedung sekolah yang bercorak kolonial terasa dari segi desain bangunan yang identik dengan pintu dan jendela yang tinggi dan megah. Konstruksi bangunan kokoh, material dan kayu jati yang kuat, hingga saat ini (tahun 2020) masih belum pernah direnovasi struktur bangunannya. Sekolah yang telah lama berdiri ini tentunya telah melahirkan puluhan generasi bahkan mungkin ratusan membuat sekolah ini banyak diminati oleh masyarakat Kota Probolinggo untuk menyekolahkan anak dan cucunya.